Senin, 10 September 2012

Kuliner Bogor - RM Cibiuk Silampari


Wisata Kuliner Indonesia #230
RM. Cibiuk Silampari
Jl. Pandu Raya 65-67 BOGOR
Telp: 0251 8394765/9245334


Tentu saja tidak sulit untuk mencari Rumah makan Sunda di Bogor, tapi mencari RM Sunda dengan menu yang berbeda? RM Cibiuk Silampari mungkin bisa jadi alternatif menarik, sajian menu yang ditawarkan di sini cukup unik dan berbeda dengan RM Sunda lainnya. Sebut saja yang satu ini: Gurame Bakar Cobek. Namanya mungkin umum, tapi setelah hidangan ini hadir di meja kita akan ditemukan perbedaannya. Gurame ini gak sepenuhnya di bakar, tapi digoreng terlebih dahulu agar kering baru kemudian dibakar dan disajikan diatas hot plate yang sudah dialasi daun pisang. Aromanya benar-benar menggugah selera. Nah yang beda dari menu ini adalah, "toping" di atas guramenya itu. Oncom dengan kacang yang masih kasar dibuat semacam sambal dengan paduan daun kemangi yang menawarkan wangi yang khas, semburat rasa manis dan pedas berpadu cantik memberi rasa yang luar biasa buat menu satu ini.

Reunceuh Bonteng, menu yang ini juga sulit ditemui di tempat lain. Bonteng alias timun, dipotong kecil-kecil dicampur dengan sambal dengan aroma asam yang segar. Belum aroma "cikur" yang memperkaya makanan sederhana yang bisa bikin kita ketagihan ini.

Tumis Genjer, mungkin banyak yang jual menu serupa, tapi saya suka tumis genjer di RM Cibiuk Silampari ini karena paduannya dengan tauco yang mantabs... Sayur kaya serat ini menjadi salah satu menu favorit saya di sini.

Nah ini yang gak boleh terlewat: Sambal khas Cibiuk. Ada Sambal Ijo dan Sambal Merah. Asli ngeces membayangkan sambal yang satu ini. Rasa asam dari tomat hijau ditimpali dengan wanginya daun kemangi membuat sambal cabe hijau ini definetely sangat tidak biasa. Harus coba banget...

Masih banyak aneka menu lainnya yang harus dicoba di RM ini, sebut saja Sangu Tutug Oncom, Nasi Liwet, Gepuk, Ayam goreng, Nasi bakar dan masih banyak lainnya. Silakan manjakan indera pengecap Anda dengan aneka kuliner khas Sunda yang berbeda di RM Cibiuk Silampari.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Share To